Masih ingat kan ? Vince Zampella dan Jason West, dua orang staff Activision yang melanggar MOU dan dipecat, dua mantan kepala Infinity Ward yang baru-baru ini terlibat dalam gugatan Activision yang semakin panas saja, ternyata mereka sekarang bergabung dengan EA (Electronic Arts), dan membentuk sebuah development game studio baru bernama Respawn Entertainment.
Sebelumnya Zampella dan West ikut dalam proyek sebuah game bernama Medal of Honour sebelum pergi membantu Activision membuat game bernama Call of Duty yang ternyata kemudian menjadi game yang sukses. Keduanya meninggalkan Activision di bulan Maret, dan proses hukum kedua orang tersebut semakin memanas.
"Di dekade yang terakhir kami telah memimpin tim developer game yang hebat, menuangkan isi hati kita ke dalam sebuah game hebat yang kita buat," kata Zampella, seseorang ex-leader Infinity Ward yang akan menjadi General Manager game development studio baru, yang bermarkas di Encino, California. "Kami sangat bangga atas apa yang kami bangun - dan kami bangga bahwa begitu banyak jutaan penggemar menikmati permainan yang telah kami buat. Saat ini kami berharap untuk melakukannya lagi - membuka studio baru, menyewa sebuah tim yang hebat, dan menciptakan merek permainan baru dengan mitra baru, EA (Electronic Arts)."
Mungkin yang dimaksud "permainan/game yang telah kami buat" di sini adalah Call of Duty. Tau sendiri kan Call of Duty itu gamenya keren, dan game itu sangat sukses, apalagi Modern Warfare 2.
"Kami sangat gembira," katanya, "Sekarang tim adalah mengendalikan permainan dan merek, kita bisa memastikan bahwa fans diperlakukan serta mereka layak."
Presiden Label Games EA juga ikut bersemangat, "Jason dan Vince adalah dua pemimpin kreatif terbaik di industri hiburan. Pada EA, kami merasa terhormat untuk menjadi mitra mereka dan memberi mereka dukungan yang mereka butuhkan untuk menyewa tim dan kembali untuk membuat game yang luar biasa.", katanya.
Presiden Label Games EA juga ikut bersemangat, "Jason dan Vince adalah dua pemimpin kreatif terbaik di industri hiburan. Pada EA, kami merasa terhormat untuk menjadi mitra mereka dan memberi mereka dukungan yang mereka butuhkan untuk menyewa tim dan kembali untuk membuat game yang luar biasa.", katanya.
Sementara itu Activision sendiri tidak terkejut mendengar Zampella dan West telah bergabung dengan Eelectronic Arts. Activision tetap memikirkan proyek selanjutnya, dan tidak menghiraukan berita itu.
Source : IGN
Artikel Terkait :
Staff Infinity Ward Banyak Juga Yang Pergi
Modern Warfare 3 Tertunda Akibat Kesalahan Sepele
Source : IGN
Artikel Terkait :
Staff Infinity Ward Banyak Juga Yang Pergi
Modern Warfare 3 Tertunda Akibat Kesalahan Sepele
0 komentar:
Posting Komentar
Berikan komentar yang berguna. Terima Kasih.